Senin, 24 September 2012

Shah Rukh Khan Ikon Dunia


Karan Johar adalah kunci pertama kesuksesan Shah Rukh. Setelah membintangi Kuch Kuch Hota Hai namanya mulai diperhitungkan sebagai artis dunia. Sebelumnya SRK dengan beberapa bintang yang sama menjajal keberuntungan dalam Dilwale Dulhaniya Le Jayenge.
Dan film ini pun sukses di India dan Inggris. Cara ampuh bagi film maker Bollywood untuk menaikkan rating filmnya. Mereka meninggalkan gaya lama yaitu syuting di India dan kini beralih ke luar negeri. Negara yang banyak dikunjungi tim film adalah Inggris. Tak heran jika masyarakat Inggris suka dengan film Bollywood.

Pangsa pasar luar negeri lebih ramah untuk menerima film asing di negeri mereka, karena dunia barat menjadi film sebagai hiburan dan mereka lebih loyal untuk membayar tiket bioskop. Kesempatan ini digunakan para pembuat film Bollywood untuk memasukkan beberapa film mereka seperti Dil Se [Dari Hati] 1998. Dil Se memang gagal di India dan menjadi film berkategori flop, namun di Inggris film ini menjadi 10 besar pada tahun itu. Pada 2003, Nielson EDI mensurvei sejak 1989 film Bollywood masuk di cinema luar negeri, 7 diantara film-film Bollywood yang masuk menjadi 10 besar selalu dibintangi Shah Rukh Khan.

Good Job, Mr. Shah Rukh ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar